Hoshimachi Suisei adalah Virtual YouTuber (VTuber) asal Jepang yang kini tergabung dalam grup Hololive. Namun jauh sebelum ia menjadi anggota Hololive, Suisei terlebih dahulu memulai karirnya sebagai seorang Virtual YouTuber Independen yang beraktivitas seorang diri tanpa ada afiliasi dengan pihak manapun. Kini ia tergabung menjadi bagian dari Hololive Generasi 0 bersama Tokino Sora, Roboco, Sakura Miko dan AZKi.
Hoshimachi Suisei dikenal sebagai idol multitalenta. Jauh sebelum menjadi seorang Virtual YouTuber, Suisei sempat mengikuti berbagai audisi idol sungguhan namun selalu mengalami penolakan. Ia selalu ditolak oleh berbagai agensi idol karena kemampuan multitalenta miliknya. Umumnya seorang idol dituntut untuk berfokus kepada satu hal, namun karena Suisei bisa melakukan banyak hal dengan sangat cekatan, banyak perusahaan agensi yang kebingungan harus memfokuskan ke arah mana bakat tersebut dan membuatnya ditolak dalam berbagai audisi yang ia ikuti. Namun ia tidak putus asa begitu saja, ia memutuskan akan tetap menjadi seorang idol bagaimanapun caranya. Karena itulah ia kemudian memutuskan untuk berkarir sebagai seorang Virtual YouTuber.
Awal Karir Hoshimachi Suisei sebagai Virtual Idol
Eksistensi Hoshimachi Suisei dalam dunia virtual dimulai pada tanggal 18 Maret 2018 di mana akun Twitter dan channel Youtubenya pertama kali dibuat. Kemudian selang 4 (empat) hari berikutnya pada tanggal 22 Maret barulah video perkenalannya diunggah ke internet. Dalam video perkenalannya itu ia memperkenalkan diri sebagai Idol Virtual YouTuber.
Selang 3 (tiga) bulan berikutnya di tanggal 24 Juni, Suisei merilis video debut kostum 2D kedua miliknya. Kostum barunya ini mulai terlihat selayaknya kostum panggung seorang idol khas Jepang. Namun mengingat keterbatasan teknologi yang ada pada saat itu, kostum barunya ini masih terlihat kaku dengan gerakan dan animasinya yang terbatas sama seperti kostum pertamanya. Seiring dengan perjalanan kostum ini mendapatkan update untuk bisa memiliki lebih banyak gerakan terutama di bagian rambut dan topi.
Bergabung dengan S:gnal
Tak lama setelah merilis kostum barunya, Hoshimachi Suisei bergabung menjadi anggota grup Virtual YouTuber bernama S:gnal. Grup ini beranggotakan Potechi, Judentyu, Akame, dan My Garurura. Tetapi bergabungnya Hoshimachi di grup S:gnal tidak berlangsung lama. Satu bulan berikutnya di tanggal 4 Agustus ia membuat pengumuman di Twitter bahwa dirinya mengundurkan diri dari grup S:gnal dan memutuskan untuk melanjutkan karirnya sebagai seorang solo idol. Saat ini grup S:gnal sudah tidak lagi aktif.
Baca juga VTubers dan pesona di balik topeng
Debut kostum baru dan niatan untuk menyerah
Keputusan Hoshimachi Suisei untuk beraktivitas sebagai solo idol ternyata terbukti tepat karena popularitasnya masih terus beranjak naik. Pada tanggal 22 November 2018 Suisei merilis lagu original pertamanya yang berjudul COMET. Mulai meningkatkanya popularitas Suisei membuatnya merilis kostum 2D ketiganya di tanggal 11 Januari 2019. Namun sayang saat artikel ini ditulis arsip video debut kostum baru tersebut sudah dibuat private sehingga tidak bisa kami tampilkan.
Masa-masa awal tahun 2019 memang menjadi momen yang sangat berat bagi Hoshimachi Suisei. Di awal tahun 2019 ini ia sempat berpikiran untuk berhenti menjadi Virtual YouTuber indie. Pada saat itu ia merasa sudah sangat lelah menjadi seorang Virtual YouTuber yang membuat dan melakukan editing konten seorang diri di saat dirinya masih harus menjalani pekerjaan harian di sebuah Izakaya (tempat makan Jepang).
Suisei benar-benar hampir ingin menyerah, sampai akhirnya ia memutuskan ingin melakukan satu percobaan terakhir; mendaftar menjadi anggota Hololive. Ia kemudian mendatangi COVER Corp. untuk mengikuti audisi sebagai anggota Hololive. Namun ternyata lagi-lagi ia mendapati penolakan, dengan alasan yang sama seperti saat ia mendaftar agensi idol lainnya, yaitu bakatnya yang serba bisa justru menjadi halangan baginya.
Pada saat itu COVER Corp. menganggap bahwa Suisei sangat memiliki banyak skill mulai dari berbicara di depan umum, menyanyi, menari, menggambar hingga bermain game. Banyaknya bakat yang dimiliki Suisei dianggap sebagai sesuatu yang justru bisa berbahaya baginya karena ditakutkan ia tidak bisa berfokus kepada salah satu bakat dan malah akan terjebak dalam pekerjaan yang sangat menumpuk karena bakatnya yang serba bisa.
Usaha terakhirnya malah berakhir dengan kegagalan, namun Suisei tidak mengenal kata menyerah. Setelah ditolak ia justru mengirim e-mail kepada COVER Corp. meminta kesempatan kedua. Ia juga menyebut bahwa dirinya sangat terbuka untuk menerima berbagai saran. Dan sebagai hasilnya, COVER Corp. memberi balasan kepadanya bahwa mereka akan memberikan kesempatan kedua untuknya.
Baca juga Virtual Youtuber Sebagai Media Digital Hiburan dan Bisnis Yang Perlu Diperhatikan.
Pertemuan dengan AZKi dan awal karir Suisei menjadi anggota Hololive
Salah satu yang membuat Hoshimachi Suisei akhirnya bergabung dengan grup Hololive adalah pertemuannya dengan AZKi. Pada tanggal 19 Mei 2019, Suisei mendapat kesempatan untuk tampil sebagai surprise guest pada konser live pertama AZKi. Dalam konser tersebut ia menyanyikan lagu original keduanya yang berjudul Tenkyuu, Suisei wa Yoru wo Mataide. Setelah itu, diumumkanlah bahwa AZKi dan Suisei tergabung dalam INoNaKa Music (INNK MUSIC), sebuah label musik milik Hololive. Kemudian di tanggal 27 Juli 2019 bersama dengan AZKi ia ikut serta dalam INNK EXHiBiTiON, event yang diadakan oleh INNK MUSIC di Entas, Akihabara.
Ternyata hal inilah yang menjadi “kesempatan kedua” yang dijanjikan oleh COVER Corp. kepada Suisei. Mereka mengatakan bahwa Suisei bisa bergabung, dengan satu syarat ia harus bergabung sebagai anggota INoNaKa MUSIC. Di sana ia harus memfokuskan diri ke dalam bidang musik.
Bergabung dengan Hololive
Menjelang akhir tahun 2019, di tanggal 29 November 2019 Hoshimachi Suisei mengumumkan bahwa ia dipindahkan dari INoNaKa Music menuju cabang utama Hololive. Keputusan ini dibuat karena Suisei mengalami kesulitan dalam beraktivitas di INoNaKa MUSIC. Salah satunya adalah kebijakan perusahaan yang hampir membuat hati Suisei terluka.
Kemudian di tanggal 1 Desember 2019 ia mengumumkan bahwa ia akan mendapatkan model 2D yang benar-benar baru. Model baru ini diperkenalkan dalam stream di YouTube, dan stream inilah yang menandakan Suisei sudah secara resmi bergabung menjadi anggota Hololive.
Satu bulan sejak beraktivitas menjadi anggota Hololive, di tanggal 2 Januari 2020 Hoshimachi Suisei mengumumkan melalui Twitter bahwa ia akan mendapatkan kostum 2D baru berdasarkan model barunya. Kostum baru ini adalah kostum kimono yang dirilis bertepatan dengan perayaan tahun baru. Kemudian di tanggal 19 Januari 2020 akun twitter resmi Hololive mengumumkan bahwa Hoshou Marine, Hoshimachi Suisei dan Shiranui Flare akan berpartisipasi di event pertama Hololive, Nonstop Story dan mereka bertiga mendapatkan debut model 3D di event tersebut.
Event Nonstop Story pun diadakan di tanggal 24 Januari 2020, di sanalah ia debut dalam model 3D. Tidak hanya satu kostum, ternyata Suisei mendapat 2 model kostum 3D dari kostum standar dan seragam idolnya. Debut 3D model tersebut dilakukan di event saja, namun di tanggal 25 Februari 2020 Suisei menyebut bahwa ia akan melakukan debut model 3D di channel YouTube miliknya pada tanggal 1 Maret 2020.
Baca juga Tsunomaki Watame Memiliki Kostum Baru
Kemudian di tanggal 22 Maret 2020, Hoshimachi Suisei merilis lagu original terbarunya yang berjudul NEXT COLOR PLANET. Lagu ini menjadi lagu original pertama yang dirilis Suisei sebagai anggota Hololive.
Barulah di tanggal 12 November 2020 Suisei mendapatkan kostum 2D ketiganya dengan balutan dress warna hitam dan jaket biru yang dihias dengan pita berwarna biru yang sesuai dengan color image miliknya. Kostum baru tersebut juga memiliki ikat pinggang hitam bertuliskan “Sphere” dan “Comet”. Ia juga mengenakan kaos kaki berwarna oranye dan hitam serta sepatu boots berwarna hitam.
Karir Suisei di tahun 2021
Perkembangan karir Hoshimachi Suisei terlihat cukup signifikan. Ia mencapai 700.000 subscriber di YouTube pada tanggal 16 Januari 2021 ketika melakukan endurance stream di mana ia menyanyi dalam waktu yang sangat lama. Dua bulan berikutnya di tanggal 18 Maret 2021 ia mencapai 800.000 subscriber. Kemudian di tanggal 13 Mei 2021 ia berhasil mencapai 900.000 subscriber di YouTube dan ia merayakannya dengan mengadakan sebuah quiz.
チャンネル登録90万人突破ありがとう?
Thank you for 900k subscribers!?今年の目標まであと10万人!!✨ pic.twitter.com/c7mFX8WXb4
— 星街すいせい☄️ホロライブ0期生 (@suisei_hosimati) May 13, 2021
Namun perkembangan karir Suisei ini bukan tanpa hambatan. Di tanggal 29 Januari channel YouTube miliknya sempat mengalami demonetisasi yang membuatnya tidak bisa mendapat penghasilan sama sekali dari YouTube. Belum diketahui secara pasti apa alasan dibalik hal ini namun disinyalir hal ini terjadi karena ia melakukan stream bernyanyi sambil menyalakan opsi monetisasi berupa Superchat. Sudah bukan rahasia lagi bahwa perlindungan hak cipta (copyright) di YouTube sangatlah ketat, terutama jika menyangkut masalah karaoke dan cover. Kemungkinan ia mendapat demonetisasi karena ia menyanyikan lagu milik artis lain dalam streamnya.
Kejadian ini membuatnya harus melakukan stream “re-debut” di tanggal 31 Januari. Dalam stream tersebut ia memperkenalkan diri sebagai anggota Hololive Space Generasi 00. Bahkan ia tampil mengenakan model 2D versi awalnya, model yang ia gunakan saat masih berkarir indie sebelum di redesign oleh tim Hololive. Barulah di tanggal 26 Februari 2021 ia kembali bisa melakukan monetisasi di channel YouTube miliknya.
Selain kejadian demonetisasi tersebut Suisei juga sempat menjalani operasi pita suara. Bisa dibilang ini adalah salah satu penyakit paling menakutkan yang cepat atau lambat akan menimpa seorang penyanyi, terutama penyanyi yang memiliki vokal sangat tinggi seperti Suisei. Karena operasi ini Suisei sempat tidak bisa melakukan stream karaoke selama beberapa saat dan suaranya juga menjadi sedikit berubah saat berbicara dengan nada biasa (bukan saat bernyanyi).
Pada tanggal 13 April 2021 Hoshimachi Suisei merilis lagu original terbarunya yang berjudul “Ghost”. Lagu ini pertama kali dimunculkan dalam konser solo bertajuk “Space for Virtual GHOST” yang dilakukan oleh Suisei. Lagu ini menjadi lagu original ke-empat milik Suisei.
Trivia seputar Hoshimachi Suisei
- Kalimat perkenalan Suisei adalah: “Akulah bintang jatuhmu, berlianmu yang belum bersinar, namaku adalah Hoshimachi Suisei.”
- Ia mengaku berusia forever 18 yang sangat suka idol dan bernyanyi.
- Impiannya adalah bisa menggelar konser live di Tokyo Budokan suatu hari nanti.
- Fanbase Suisei memiliki nama “Stargazer” atau yang dalam bahasa Jepang disebut “Hoshiyomi” (星詠み).
- Idol multitalenta yang bisa bernyanyi, dance, menggambar (karakter versi originalnya dibuat oleh dirinya sendiri), editing video, memasak dan juga gamer berbakat khususnya Tetris (ia dijuluki Tetris Goddess karena jago bermain Tetris kompetitif).
- Hashtag #星街すいせい3D (#HoshimachiSuisei3D) sempat menjadi Trending Topic Worldwide saat ia hendak mengadakan debut model 3D.
- Tanggal ulang tahun dan debutnya sama.
- Di tanggal 11 Januari 2021 ia memenangkan turnamen Mario Kart 8 Deluxe ke-2 Hololive dengan perolehan 43 poin.
- Nama keluarganya adalah “Hoshimachi” namun seringkali ditulis sebagai “Hosimati” baik di akun media sosial maupun di streamnya.
- Dijuluki sebagai Suicopath karena keahliannya berperan sebagai pengkhianat saat bermain Project Winter yang membuatnya terlihat sebagai seorang Sociopath berdarah dingin dibalik sifatnya yang sopan dan manis.
- Ia tinggal bersama kakak perempuannya yang sering disapa dengan panggilan “Anemachi”, Suisei sangat mengandalkan kakaknya dalam urusan memasak.
Media Sosial Hoshimachi Suisei
- Twitter: suisei_hosimati
- Youtube: Suisei Channel
- Marshmallow: suisei_hosimati
- Spotify: Suisei Hoshimachi
Baca juga Model Virtual Sebagai Masa Depan Pemodelan