News

Nendoroid Inugami Korone Sudah Siap Dipesan

Penggemar anjing lucu nan yandere Hololive dapat bertepuk tangan dengan penuh kegembiraan karena Goodsmile Company mengumumkan masa pre-order nendoroid Inugami Korone yang merupakan kelanjutan dari pengumuman bulan Februari lalu.

Baca Juga: Snowdrop Live ID, Agensi VTubers Indonesia Dengan Talenta Menjanjikan

Nendoroid Inugami Korone
Senyum Korone saat berjumpa denganmu
Nendoroid Inugami Korone
Roti baguette dari Perancis karena korone bekerja di bakery. Atau mungkin… Yubiyubi?!
Yubi yubi! Kali ini jari yang sesungguhnya!
Korone dan maskot anjing yang didesainnya
Baseplate yang hadir bersama dengan Korone sebagai tempatnya berdiri

    Nendoroid ini memiliki spesifikasi sebagai berikut ini:

    • Figur plastik yang sudah dicek dan tidak dapat digerakkan. Figur ini hadir dengan podium sebagai tempat berdirinya. Nendoroid ini kurang lebih memiliki ukuran tinggi 100mm
    • Nendoroid Korone ini didesain oleh Shichibee (Matsuda Model) dan dicat oleh Z4
    • Figur ini sendiri akan tersedia untuk dibeli mulai dari bulan November 2022

    Baca Juga: Astel Leda Mendapatkan Kostum Baru di Tahun 2022

    Nendoroid Inugami Korone ini dapat dipesan mulai dari 28 April 2022 hingga 9 Juni 2022 dengan harga 6200 JPY atau kurang lebih 682.000 IDR.

    Siapkah dirimu untuk menyambut kedatangan anjing lucu yang terkadang yandere dan bisa membuat jari kesayanganmu tiba-tiba menghilang? Tenang saja jika dirimu masih berteman dengan garam dan nasi kecap karena masa preorder masih lama hampir selama dua bulan.

    Related Articles

    Back to top button