NewsTechnologyVirtual Reality

Magic Leap 2 Mulai Dipamerkan

Diklaim Memiliki Field of View Lebih Besar

Salah satu pemain besar dalam industri VR/AR, Magic Leap, memamerkan produk terbarunya yaitu Magic Leap 2. Magic Leap 2 diklaim sebagai salah satu peralatan terkecil dalam jenis produk kacamata AR (Augmented Reality) untuk pasar perusahaan. Produk ini juga diklaim memiliki beberapa fitur untuk meningkatkan ke-imersif-an yang dirasakan penggunanya, salah satunya dengan kemampuan untuk mengurangi tingkat pencahayaan, field of view yang semakin besar, dan juga produk yang ringan serta lebih kecil dibandingkan yang lain.

Magic Leap 2 difokuskan untuk kebutuhan lingkungan perusahaan di mana produk kacamata AR diperlukan untuk digunakan sepanjang hari. Kacamata AR canggih ini diperkirakan akan tersedia pada 2022 untuk pasar umum

Magic Leap 2 AR VR

Sekilas tentang Magic Leap

Magic Leap adalah perusahaan yang berbasis di Amerika Serikat yang merilis kacamata virtual yang disebut Magic Leap One. Alat ini menempatkan citra 3D yang dihasilkan komputer di atas objek dunia nyata dengan cara memproyeksikannya secara digital ke mata pengguna. Magic Leap didirikan oleh Rony Abovitz pada tahun 2010 dan telah mengumpulkan $2,6 miliar dari daftar investor termasuk Google dan Alibaba Group. Pada bulan Desember 2016, Forbes memperkirakan bahwa Magic Leap bernilai $4,5 miliar.Pada 11 Juli 2018, AT&T berinvestasi di perusahaan dan menjadi mitra eksklusifnya. Pada 8 Agustus 2018, Magic Leap One tersedia di Amerika Serikat melalui AT&T.

Baca Juga: Valve Deckard di Isukan Akan menjadi Produk VR Baru Valve – Virtuacorner

Related Articles

Back to top button