NewsTechnologyVirtual Reality

XREAL Air 2, AR Glasses Dari Xreal Telah Rilis Dan Sudah Bisa Dipesan

XREAL Air 2, Sebuah AR Glasses Dari Xreal Telah Rilis Dengan Harga 54.980 Yen, Dengan Berbagai Fitur Menariknya Sudah Bisa Dipesan!

AR (Augmented Reality) merupakan teknologi yang semakin populer dan berkembang pesat. Baru-baru ini, perusahaan Jepang bernama Xreal telah meluncurkan AR Glasses terbaru mereka, yang diberi nama XREAL Air 2. AR Glasses ini Sudah Dapat Dipesan sejak tanggal 21 September dengan harga 54.980 Yen. Ini adalah kabar baik bagi pecinta teknologi yang tertarik dengan pengalaman AR yang lebih imersif dan interaktif.

Isi Dari Paket Kacamata AR Tersebut
Isi Dari Paket Kacamata AR Tersebut

XREAL Air 2 Menawarkan Pengalaman Yang Lebih Imersif Dan Interaktif

AR Glasses XREAL Air 2 menawarkan pengalaman AR yang menggabungkan dunia fisik dengan dunia digital. Dalam hal ini, pengguna dapat melihat objek virtual yang bisa tampil di dunia nyat. AR Glasses ini hadir dengan beberapa fitur unggulan, termasuk berat yang ringan sekitar 72 gram (tanpa nose pad), bidang pandang sebesar 46 PPD, refresh rate 120Hz, dan menggunakan Sony OLED Microdisplay berukuran 0,55 inci.

baca juga: XREAL Light Kacamata Augmented Reality dari Xreal Jepang

Menurut informasi yang dirilis oleh Xreal, AR Glasses “XREAL Air 2” dapat dipesan melalui situs resmi mereka. Terdapat dua pilihan warna yang tersedia, yaitu Dark Grey dan Red (edisi terbatas). AR Glasses ini juga mendukung teknologi 3Dof (Degrees of Freedom) dan telah mengalami berbagai perbaikan untuk mencapai peningkatan ringan dan fleksibilitas.

Bonus Yang Tersedia Dari Pembelian Kacamata AR Tersebut
Bonus Yang Tersedia Dari Pembelian Kacamata AR Tersebut

Xreal adalah perusahaan AR yang berkembang pesat dan dikenal secara global sebelumnya dengan nama Nreal. Xreal telah menghadirkan berbagai produk AR Glasses seperti Nreal Air dan Nreal Light, serta aplikasi interaktif 3D yang dikembangkan in-house bernama Nebula. Perusahaan ini berkomitmen untuk memperluas aksesibilitas dan penggunaan AR bagi semua orang. Dukungan dari para investor dan kerja sama dengan perusahaan 5G terkemuka di dunia telah membantu Xreal mengembangkan dan memperluas produk AR Glasses mereka di pasar global.

baca juga: Peluncuran Apple Vision Pro Telah Dikonfirmasi oleh Apple

AR Glasses XREAL Air 2 dari Xreal menawarkan pengalaman AR yang menarik bagi pecinta teknologi. Dengan fitur-fitur unggulannya, AR Glasses ini diharapkan dapat memberikan pengalaman AR yang lebih imersif dan interaktif. Jadi, segera pesan AR Glasses terebut untuk merasakan pengalaman AR yang luar biasa ini.

sumber

Sekai Joucho

Penggemar Virtual Singer Isekai Joucho sekaligus penggemar grup musik V.W.P (Virtual Witch Phenomenon) beserta anggotanya yang dibawah naungan Kamitsubaki Studio.

Related Articles

Back to top button