NewsVirtual RealityVirtual WorldVtuber

Gugenka Rilis Avatar VRChat Terbaru Didasarkan Dari AliceCryum

Gugenka Merilis Avatar VRChat Kedua Mereka Yang Desain Modelnya Didasarkan Oleh VTuber AliceCryum, Dengan Sentuhan Kucing

Gugenka, Perusahaan Kreatif Jepang, telah merilis avatar VRChat kedua mereka yang kompatibel dengan kolaborasi kreasi “Mass-produced AliceCryum type-cat” di platform BOOTH. Perlu Diketahui Avatar ini didasarkan pada model virtual android bernama AliceCryum yang saat ini menjadi salah satu tokoh populer di dunia virtual.

Avatar Terbaru Yang Didasarkan AliceCryum Ini Memiliki Desain Manusia Kucing

Avatar VRChat “Mass-produced AliceCryum type-cat” memiliki desain yang mekanik namun tetap memiliki sentuhan elegan. Dikatakan bahwa avatar tersebut terinspirasi dari seekor kucing, dengan tampilan yang menggambarkan kombinasi antara kekuatan mekanik dan keanggunan. AliceCryum sendiri telah aktif berkegiatan di platform YouTube dan Twitter. Pengguna yang telah mengikuti dan berlangganan kanal AliceCryum akan mendapatkan harga khusus saat membeli avatar ini. Selain itu, avatar ini juga dapat digunakan untuk keperluan komersial. Kalian bisa mengikutinya di tautan ini.

baca juga : Sambut Vlash, Grup Vtuber Yang Aktif Di Dunia Virtual Maupun Nyata

Avatar “Mass-produced AliceCryum type-cat” dapat ditemukan dan dibeli melalui halaman penjualan resmi di tautan ini dengan harga ¥3,000 (termasuk pajak). Bagi pengguna yang telah mengikuti akun YouTube dan X AliceCryum, terdapat harga khusus sebesar ¥2,000 (termasuk pajak). Avatar ini dikembangkan oleh kolaborator kreatif bernama East, seorang desainer yang mengkhususkan diri dalam pembuatan dan penjualan model 3D sambil bermain VRChat. Pengembangan sampel gambar dilakukan oleh Koori, seorang Vtuber/Vsinger yang aktif dalam dunia VR.

Avatar ini memiliki beberapa spesifikasi teknis yang perlu diperhatikan. Avatar ini kompatibel dengan SDK3.0 dan PhysBone, dengan jumlah poligon sebanyak 26.869 dan 7 material. Penggunaan shader yang digunakan adalah lilToon Shader, yang dapat ditemukan di halaman penjualan resmi di booth.pm.

Para Pembeli Diharapkan Membaca Syarat & Ketentuan Terlebih Dahulu

Penting untuk diingat bahwa avatar ini didesain khusus untuk digunakan dalam platform VRChat, terutama menggunakan format Humanoid di Unity. Sebelum membeli, pengguna disarankan untuk membaca dengan teliti syarat dan ketentuan penggunaan yang tercantum. Bagi mereka yang telah membeli avatar “Mass-produced AliceCryum” sebelumnya atau ingin mendukung rencana pengembangan avatar baru, diharapkan untuk membagikan tweet dengan tagar “#ロボ娘普及計画 yang berarti “Rencana Penyebaran Robot Gadis” untuk memperluas penyebaran informasi ini.

baca juga: Sambut Acara VR Dari Serial Romcom Terkenal Shioama

Perlu dicatat bahwa avatar VRChat pertama yang dirilis oleh Gugenka, yaitu avatar “Mass-produced AliceCryum type-cup,” juga masih tersedia untuk pembelian. Avatar tersebut memiliki desain yang berbeda dan dapat ditemukan di halaman penjualan resmi di booth.pm.

Berikut Modelnya Avatarnya

Gugenka merupakan sebuah studio kreatif XR yang bertujuan menjadi pusat konten di metaverse. Mereka memiliki platform bernama XMarket, di mana pengguna dapat membeli berbagai produk digital, termasuk model digital resmi anime Jepang yang disebut HoloModels, serta kostum untuk digunakan di VRChat dan metaverse lainnya yang disebut MakeAvatar. Gugenka juga merupakan mitra resmi VRChat dalam hal kontrak perusahaan.

Demikianlah rilis avatar VRChat kedua dari Gugenka, yaitu “Mass-produced AliceCryum type-cat,” yang telah dirilis di BOOTH. Avatar ini menawarkan desain mekanik yang elegan dan menggambarkan keanggunan seekor kucing. Bagi para penggemar VRChat, avatar ini dapat menjadi pilihan menarik untuk meningkatkan pengalaman berinteraksi dalam dunia virtual.

sumber

Sekai Joucho

Penggemar Virtual Singer Isekai Joucho sekaligus penggemar grup musik V.W.P (Virtual Witch Phenomenon) beserta anggotanya yang dibawah naungan Kamitsubaki Studio.

Related Articles

Back to top button