NewsVirtual WorldVsinger

RIM, Virtual Singer Dari Kamitsubaki Studio Berkolaborasi Dengan Adidas

Virtual Singer Dari Kamitsubaki Studio, RIM Baru-Baru Ini Mengungumkan Kolaborasi Terbarunya Dengan Brand Olahraga Terkenal, Adidas

Kolaborasi antara KAMITSUBAKI STUDIO dan Adidas telah menjadi sorotan dalam industri fashion dan dunia virtual. RIM, Virtual Singer yang berasal dari KAMITSUBAKI STUDIO dan Adidas, merk setelan olahraga terkenal, telah mengumumkan kolaborasi mereka yang menarik.

Berikut Ilustrasi Khusus Kolaborasinya Dengan Adidas
Berikut Ilustrasi Khusus Kolaborasinya Dengan Adidas

Para Pengunjung Bisa Mencetak Ilustrasi RIM Yang Mengenakan Brand Adidas Di Event Tersebut.

Kolaborasi ini nantinya akan diperlihatkan dalam acara “adidas con by atmos” yang diadakan di Jing Harajuku pada tanggal 14-15 Oktober 2023. Pada acara tersebut, akan dipamerkan karya seni yang menggambarkan RIM mengenakan sepatu ikonik adidas Originals, yaitu “GAZELLE.” Selain itu, akan ada workshop di mana pengunjung dapat mencetak gambar karya seni tersebut pada kaos dengan teknik cetak sablon. Karya seni tersebut dibuat oleh tiga kreator terkenal, yaitu Ritao, Komugiko2000, dan Strobo.

Kalian Bisa Mencetaknya Di Tempat Menggunakan Teknik Sablon
Kalian Bisa Mencetaknya Di Tempat Menggunakan Teknik Sablon

RIM, sebagai VTuber Sekaligus Virtual Singer, telah berhasil menarik perhatian para penggemarnya dengan berbagai gaya genre musik yang ia kuasai. Kehadirannya ia dalam acara ini akan memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para penggemarnya. RIM sendiri mengungkapkan kegembiraannya atas kesempatannya untuk berpartisipasi dalam acara tersebut. RIM mengaku sangat menyukai street fashion dan sering menggunakan pakaian dan sepatu dari adidas. Melalui kolaborasi ini, RIM berharap dapat mengungkapkan cintanya terhadap street fashion kepada semua orang.

Baca juga: Cevio AI “RIME” Merilis Album Kompilasi Terbarunya

KAMITSUBAKI STUDIO sendiri adalah sebuah agensi yang telah memproduksi banyak Virtual Singer maupun VTuber yang berkualitas. Mereka sendiri telah berkolaborasi dengan berbagai jenis kreator dan seniman, termasuk virtual singer, penulis lagu, dan lain-lain. Melalui kolaborasi ini, mereka berusaha menciptakan karya-karya baru yang menarik untuk meningkatkan posisinya di dunia Virtual ini.

Baca juga: KAFU dari Kamitsubaki Record Rilis Software Synthesizer

Kolaborasi antara RIM dan Adidas merupakan perpaduan yang menarik antara dunia fashion, musik, dan hiburan. Dengan memadukan kekuatan kreativitas dan inovasi keduanya, kolaborasi ini diharapkan dapat menciptakan pengalaman yang unik dan menginspirasi bagi para penggemar. Acara “adidas con by atmos” di Jing Harajuku akan menjadi ajang yang menarik untuk menikmati gabungan antara street fashion dan Virtual Singer. Mari Sambut Kolaborasi unik mereka nanti!

sumber

Sekai Joucho

Penggemar Virtual Singer Isekai Joucho sekaligus penggemar grup musik V.W.P (Virtual Witch Phenomenon) beserta anggotanya yang dibawah naungan Kamitsubaki Studio.

Related Articles

Back to top button