COVER Corporation yang merupakan perusahaan induk Hololive Production mengumumkan penyelenggaraan TEMPUS Week yang merupakan perayaan ulang tahun pertama HOLOSTARS English -TEMPUS- yang dikenal juga sebagai Holotempus. Sesuai dengan namanya, acara ini akan diselenggarakan selama satu minggu mulai pada tanggal 5 hingga 11 September 2023.
Siaran akan dilaksanakan secara berurutan dimulai oleh Regis Altare, dilanjutkan oleh Axel Syrios, Gavis Bettel, Machina X Flayon, Banzoin Hakka, dan Josuiji Shinri. Setiap anggota TEMPUS akan mengadakan siaran kolaborasi khusus untuk memperingati ulang tahun pertama HOLOSTARS English -TEMPUS-.
- Regis Altare
Tanggal 5 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Regis Altare Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@RegisAltare - Axel Syrios
Tanggal 6 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Axel Syrios Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@AxelSyrios - Gavis Bettel
Tanggal 7 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Gavis Bettel Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@GavisBettel - Machina X Flayon
Tanggal 8 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Machina X Flayon Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@MachinaXFlayon - Banzoin Hakka
Tangga 9 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Banzoin Hakka Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@BanzoinHakka - Josuiji Shinri
Tanggal 10 September 2023, pukul 10:00 pagi (JST)
YouTube Channel: Josuiji Shinri Ch. HOLOSTARS-EN
URL: https://www.youtube.com/@JosuijiShinri
Perayaan TEMPUS Week sebagai acara satu tahun Holotempus akan ditutup dengan HOLOSTARS English -TEMPUS- Group Stream pada tanggal 11 September (JST). seluruh anggota HOLOSTARS English -TEMPUS- akan melakukan siaran kolaborasi bersama dimulai pukul 10:00 pagi (JST).
Baca Juga: JKT48V Meluncurkan Video Teaser Baru, Punkish