GameNews

Tiga Ratus Ribu Follower Twitter, Arknights Merilis Ilustrasi

Arknights merupakan salah satu game mobile yang memiliki popularitas yang menawan. Kepopuleran ini dapat digambarkan melalui diproduksinya sebuah serial animasi yang diberi judul Arknights: Prelude to Dawn yang mulai ditayangkan semenjak akhir bulan Oktober 2022. Perayaan kali ini berkaitan dengan jumlah follower akun resmi twitter Arknights yang telah berhasil mencapai tiga ratus ribu akun. Pencapaian tersebut diraih oleh Arknights pada 1 November 2022. Sebagai bentuk perayaan tersebut, twitter Arknights merilis sebuah ilustrasi yang pada kali ini dikerjakan oleh さらちよみ/yomisarachi (@yomi_sarachi99).

Twitter resmi Arknights juga mengabarkan bahwa ilustrasi tersebut juga tersedia pada website resmi Arknights. Penggemar akan disambut oleh ilustrasi yang sama dengan ukuran piksel 6293 x 3540 dan ukuran file kurang lebih 3,5 MB.

Sekilas Mengenai Game Arknights

Arknights adalah game smartphone dengan genre RPG/tower defense yang dikembangkan oleh pengembang Hypergryph dari Cina. Arknights merupakan game free to play dengan mekanisme gacha sebagai salah satu mekanisme monetisasinya. Game Arknights dirilis di Cina pada tanggal 1 Mei 2019. Penggemar Arknights dapat menikmati game ini secara global pada tanggal 16 Januari 2020. Di sisi lain, game ini dirilis di Taiwan pada tanggal 29 Juni 2020. Arknights tersedia di dua buah platform populer pada smartphone yaitu Android dan iOS.

Baca Juga: Magic Leap 2 Sudah Tersedia Untuk Publik di 19 Negara

Related Articles

Back to top button